Serundeng Teri Aroma Kari
Bahan :
- 200 gram kelapa setengah tua, parut kasar -
- 150 gram teri nasi, digoreng kering -
- 3 siung bawang putih, dicincang halus -
- 2 buah cabai merah, dihaluskan
- 2 lembar daun salam -
- 3 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya -
- 1 sdt bubuk kari-
- 1/2 sdt ketumbar bubuk -
- 1/2 sdt garam -
- 1 sdt gula merah -
- 100 ml santan dari 1/4 butir kelapa -
- 2 sdm cabai merah, diiris, digoreng sebentar -
- 3 sdm minyak untuk menumis -
Cara membuat :
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, cabai merah, daun salam, dan daun jeruk sampai harum.
2. Masukkan kelapa parut, bubuk kari, ketumbar, garam dan gula merah. Aduk rata.
3. Tuang santan. Masak sambil diaduk-aduk sampai kering dan harum. Masukkan teri dan cabai merah goreng. Aduk rata. Masak sampai matang.
Posting Komentar