Real Betis vs Atletico Madrid 2-4: Hasil Liga Spanyol

Atletico Madrid berhasil menerobos peringkat dua Liga Spanyol setelah menaklukkan sembilan pemain Real Betis dalam duel Real Betis vs Atletico Madrid skor 2-4. Radamel Falcao menyumbang dua gol dalam skor Atletico Madrid vs Real Betis kali ini. Laga ini sendiri berjalan dramatis. Betis sempat unggul 2-1 hingga turun minum sebelum malapetaka demi malapetaka menimpa tuan rumah.
Pertandingan Atletico vs Real Betis adalah ujian seberapa jauh konsistensi kedua klub di pekan awal Liga Spanyol. Sebelum laga ini, Rojiblancos duduk di peringkat lima dengan 10 angka. Belum ternoda kekalahan. Sementara itu, klub Benito Vilamarin, mesti terjungkal sekali, mengimbanginya dengan tiga kemenangan dan berada di posisi enam dengan 9 poin.
Pasukan Pepe Pel seperti berniat melanjutkan sensasi mereka di awal musim dengan gol Salvador Agra di menit 26. Ia memaksa Sergio Asenjo –penjaga gawang kedua Atletico menggantikan Thibaut Courtois yang cedera– memungut bola dari gawang. Namun, dua menit berselang, umpan silang Raul Garcia dituntaskan dengan sempurna oleh Radamel Falcao.
Jual beli serangan terjadi di babak pertama, dan Sergio Asenjo menjadi pahlawan Atletico untuk membatasi gol setidaknya hingga kesalahan pemain sendiri. Di ujung babak pertama, bek kanan Atleti, Juanfran melakukan gol bunuh diri setelah tak bisa membendung umpan silang Juan Carlos.
Meski babak pertama Betis berhasil unggul, semua berubah ketika Damien Perquies menerima kartu merah di menit 47. Tak cukup kehilangan seorang pemain, kubu Benito Vilamarin juga terkena hukuman penalti. Eksekusi Falcao cukup menyamakan kedudukan. Dan, perjalanan sensasional Atleti di awal musim, berlanjut dengan gol Diego Costa. Pengganti Falcao ini merobek gawang Casti Espinoza di menit 55 meneruskan kerja Mario Suarez. Hanya selang beberapa saat setelah masuk ke lapangan.
Tertinggal 2-3, kesedihan Real Betis belum berakhir. Joel Campbell, pemain yang masuk di menit 59, harus menerima perintah keluar pada menit 78. Hanya dalam 16 menit, ia mendapatkan dua kartu kuning. Bermain dengan sembilan pemain, pasukan Pepe Mel akhirnya dilucuti oleh Raul Garcia di ujung pertandingan memanfaatkan assist Arda Turan.
Kemenangan 2-4 Atleti ini membawa mereka merangsek naik ke peringkat dua di bawah Barcelona. Meraih empat kemenangan dari lima laga awal La Liga, tak salah jika kita memasukkan pasukan Diego Simeone dalam daftar calon juara La Liga, selain Barcelona, Malaga, Sevilla, dan Real Madrid.

Real Betis (4-4-1-1): 1 -Casto; 22-Nélson, 16-D. Perquis, 3-Mario,  23-Nacho; 18-Salvador Agra , 10-Beñat, 8-Rubén Pérez, 17-Juan Carlos (15-Joel Campbell ’59); 11-Pozuelo (5-Dorado ’52), 24-Rubén Castro

Pelatih: Pepe Mel

Atletico Madrid (4-2-3-1): 1-Sergio Asenjo; 20-Juanfran, 23-Miranda, 2-D. Godín (18-D. Diaz ’46), 3-Filipe Luis; 14-Gabi, 4-Mario Suarez, 10-A. Turan, 8-Raúl García, 11-C. Rodríguez (6-Koke ’70); 9-R. Falcao (19-Diego Costa ’53)

Pelatih: Diego Simeone
sumber:sidomi.com
Share this article :
 

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. ArdetaCyber - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger