Salah satu big match pekan keenam Premier League, Manchester United vs Tottenham Hotspur
membuat senam jantung bagi penikmat sepak bola. Dengan penuh
perjuangan, anak asuhan Andre Villas-Boas sukses mempermalukan tuan
rumah. Hasil pertantingan Manchester United vs Tottenham Hotspur berkahir dengan skor 2-3 untuk kemenangan tim tamu.
Kubu ‘Setan Merah’ dikejutkan dengan gol cepat Spurs yang tercipta
hanya dua menit usai peluit babak pertama dibunyikan. Adalah Jan
Vertonghen yang sukses membobol Anders Lindegaard usai memanfaatkan assist Gareth Bale. Gol tersebut membuat kedua tim semakin termotivasi untuk saling jual-beli serangan.
Spurs yang tampil lebih efektif akhirnya menggandakan skor 8 menit
sebelum babak pertama bubar. Pada menit ke-32 Gareth Bale mencatatkan
namanya pada papan skor.
Gol bermula saat anak asuhan Alex Ferguson melakukan serangan namun
bola berhasil direbut salah satu pemain Spurs. Bale pun ditunjuk untuk
membawa bola hingga kotak penalti MU. Sebenarnya Lindegaard masih
mempunyai tiga pemain yang siap menghadang pemain cepat tersebut. Namun
depresi membuat koordinasi lini belakang ‘Setan Merah’ kacau.
Memasuki babak kedua dengan ketinggalan dua angka membuat Fergie memasukkan Wayne Rooney.
Striker yang baru saja sembuh dari cedera tersebut menggantikan
seniornya, Ryan Giggs di menit ke-46. Hal tersebut membuahkan hasil. MU
kembali dominan. Puncaknya, lewat assist yang diberikan Rooney Nani
sukses menyambar bola. Gol pun tercipta pada menit 51. Skor berubah
menjadi 1-2 tetap untuk tim tamu.
Manchester United yang tampil garang berulangkali membuat peluang. Namun keperkasaan Brad Friedel
dan kecerdikan Villas-Boas untuk menumpuk pemain di lini tengah membuat
MU diapksa menerima kegagalan. Sebaliknya, Spurs mencetak gol
ketiganya. Kembali, lewat skema serangan balik Jermain Defoe embuat
gerakan memutar sebelum memberikan umpan terobosan untuk Bale. Bola yang
di-shot dengan keras sukses diblok Lindegaard, namun Clint Dempsey sukses menyambar bola muntahan tersebut. 1-3 untuk Spurs.
Menit ke-54 atau dua menit usai gol Bale, Shinji Kagawa membuka asa
baru bagi MU. Van Persie mengirim umpan sodoran kepada Kagawa yang
cerdik dalam mencari tempat. Kagawa kemudian sukses mengecoh Friedel
lewat sontekan pelannya. 2-3 MU mengejar jarak.
Namun Minggu malam (29/9/12) sepertinya belum menjadi hari baik bagi
anak asuhan Fergie. Berulangkali MU mengancam lewat kaku Rooney, Van
Persie bahkan Welbeck yang dimasukkan pada menit ke-79 menggantikan
Kagawa. Hingga peluit akhir pertandingan dibunyikan, skor teta 2-3 untuk
kemenangan The Liliwhite.
Sekalipun memenangi pertandinga, Spurs tetap kalah satu point dari MU
yang sudah mengumpukan 12 point dari enam pertandingan. The Red Devils
berjarak 4 point dari pemuncak klasemen sementara, Chelsea.
sumber: sidomi.com
Posting Komentar