Nexus 7 Generasi Kedua: Spesifikasi Detail Terungkap

Google dikabarkan akan memperkenalkan tablet Nexus 7 generasi kedua di ajang Google I / O Conference mendatang. Spesifikasi tablet Nexus 7 generasi kedua kabarnya telah terungkap berdasarkan laporan dari analis Ming-Chi Kuo yang berasal dari KGI Securities.
Tablet Nexus 7 generasi kedua kabarnya akan menjadi tablet pertama yang akan menggunakan sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean di pasar. Hal yang sama juga terjadi pada tablet Nexus 7 generasi pertama yang merupakan tablet dengan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean pertama di pasar.
Sektor layar, Nexus 7 generasi kedua ini mengalami peningkatan spesifikasi yang cukup signifikan. Kabarnya, Nexus 7 generasi kedua ini akan dibekali layar berukuran 7 inci dengan teknologi LTPS dan OGS (One Glass Solution) dengan resolusi mencapai 1920 x 1200 piksel.
Sedangkan sisi dapur pacu, tablet Nexus 7 generasi kedua juga mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Tablet Nexus 7 generasi kedua ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon S4 Pro APQ8064 yang mengusung prosesor quad-core Krait dengan kecepatan 1,5GHz yang dipadukan dengan grafis dari Adreno 320. Sayangnya belum diketahui besar memori RAM yang diusungnya.
Spek Nexus 7
Tablet Nexus 7 generasi kedua ini dibekali dengan dua kamera, yakni kamera depan dengan resolusi HD dan kamera belakang dengan resolusi 5 megapiksel. Sisi konektifitas, tablet Nexus 7 generasi kedua ini masih mengandalkan WiFi, NFC (Near Field Communication) dan Bluetooth.
Seperti yang dilansir dari Softpedia (11/03/2013), tablet Nexus 7 generasi kedua ini dibekali dengan baterai berkapasitas 4.000mAh dan dibekali dengan fasilitas wireless charging. Casing tablet Nexus 7 generasi kedua terbuat dari bahan plastik.
Sayangnya, sampai berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi dari Google terkait spesifikasi dan rilis Nexus 7 generasi kedua.
sumber : sidomi.com
Share this article :
 

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. ArdetaCyber - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger